Prinsip desain – Desain adalah sebuah kerangka atau rancangan karya tertentu. Untuk membuat desain dibutuhkan kreativitas sehingga membuat desain yang baru dan bagus. Namun selain itu, juga ada prinsip-prinsip desain yang harus diperhatikan untuk membuat sebuah karya seni.
Desain akan terlihat lebih menarik, dinamis, dan tidak monoton ketika menampilkan adanya sedikit perubahan unsur-unsur grafis. Kreativitas seniman dan desainer sangat penting untuk menghasilkan desain karya seni yang bagus dan inovatif.
Dalam sebuah desain, terdapat prinsip-prinsip tertentu yang harus diperhatikan oleh desainer sebelum membuat sebuah karya tertentu. Prinsip ini bisa jadi pedoman atau landasan dalam membuat desain seni rupa atau karya seni lainnya.
(baca juga macam-macam seni rupa)
Prinsip-Prinsip Desain
Berikut ini merupakan pembahasan apa saja prinsip-prinsip desain beserta contoh, ciri-ciri, dan penjelasannya.
1. Keseimbangan (Balance)
Prinsip desain yang pertama adalah prinsip keseimbangan atau balance. Dalam sebuah desain, keseluruhan komponen-komponen desain harus tampil seimbang dan tidak berat sebelah. Hal ini sebuah karya seni menjadi lebih pas dan balance.
Desainer harus mampu memadukan keseimbangan antara tulisan, warna, atau pun gambar sehingga tidak muncul kesan berat sebelah pada karya seni rupa yang dibuatnya. Bentuk keseimbangan dapat dibuat secara simetris, asimetris, atau secara radial.
2. Kesatuan (Unity)
Berikutnya ada prinsip kesatuan atau unity. Yang dimaksud prinsip kesatuan adalah harmoni antara semua elemen sehingga menciptakan suatu perasaan yang lengkap dan memiliki makna. Tiap elemen pada karya seni saling bersinergi satu sama lain.
Dengan kata lain, tiap elemen pada karya seni seperti tulisan, warna, garis, dan objek lain seolah menjadi satu kesatuan, tanpa ada yang terlihat asing dibanding yang lainnya. Prinsip ini juga berhubungan dengan irama, keseimbangan, penekanan, proporsi, dan keselarasan.
3. Penekanan (Emphasis)
Penekanan atau emphasis juga termasuk salah satu prinsip desain seni rupa. Prinsip ini mengacu pada pemberian kepentingan khusus untuk satu atau bagian tertentu dari desain. Ada 1 objek utama yang menjadi fokus atau center of interest sebuah karya.
Dengan kata lain, objek utama dalam sebuah karya seni lebih ditekankan atau ditonjolkan dibanding dengan objek penunjang lain. Caranya dengan pengaturan ukuran dan proporsi satu sama lain sehingga fokus utama dapat lebih ditonjolkan.
4. Ritme (Rhythm) dan 5. Pengulangan (Repetition)
Prinsip desain lainnya adalah ritme (rhythm) dan pengulangan (repetition). Keduanya jadi prinsip yang saling bergantung dan tidak bisa dipisahkan. Pengulangan digunakan untuk memperkuat tampilan keseluruhan desain dengan menghubungkan elemen-elemen berbeda agar mereka tetap teratur dan lebih konsisten.
Sedangkan ritme merupakan prinsip desain yang dibuat untuk mengatur pengulangan agar meciptakan pengulangan yang terstruktur dan lebih berseni. Penggunaannya dapat melalui elemen linear, bergantian, gradasi, atau bentuk yang rumit.
6. Proporsi (Proportion)
Selanjutnya ada prinsip proporsi atau perbandingan. Proporsi merupakan hubungan perbandingan antara bagian dengan bagian lain atau bagian dengan elemen keseluruhan. Prinsip ini mengatur perbandingan dan komparasi objek dalam segi ukuran.
Dengan kata lain, prinsip ini mengatur perubahan ukuran panjang, lebar, dan tinggi dari setiap objek yang ada pada karya seni. Prinsip ini lebih menekankan pada varisasi atau keragaman ukuran unsur yang satu dengan unsur yang lain dalam satu kesatuan yang utuh.
7. Pergerakan (Movement)
Prinsip desain yang terakhir adalah prinsip pergerakan atau disebut juga dengan movement. Prinsip pergerakan ini adalah prinsip dimana desain yang dihasilkan memiliki suatu alur ketika dilihat, sehingga kita diarahkan dari awal ke tujuan.
Prinsip gerakan akan mengendalikan elemen dalam suatu komposisi sehingga mata diarahkan untuk berpindah dari satu ke yang lainnya, sehingga informasi yang diberikan akan tepat kepada audiens. Saat kita melihat karya seni, maka seolah ada sebuah alur pergerakan yang secara tidak langsung dapat kita diikuti hanya dengan menatapnya saja.
Nah itulah pembahasan 7 prinsip-prinsip desain beserta penjelasan, ciri-ciri, dan contohnya lengkap. Tiap prinsip dibutuhkan agar karya seni desain yang dihasilkan sesuai dengan kaidah yang ditetapkan dan dapat dinikmati oleh masyarakat.
Mana contoh prinsip desain heh?