Sifat-sifat sosiologi – Pengertian sosiologi adalah cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang hubungan dalam masyarakat. Sosiologi dipelajari untuk mengamati tindakan dan tingkah laku manusia dalam masyarakat. Sebagai cabang ilmu pengetahuan, terdapat beberapa sifat dan ciri-ciri sosiologi secara umum, yang akan dibahas dalam artikel ini.
Ada beberapa fungsi sosiologi antara lain dalam bidang pembangunan, perencanaan sosial, penelitiaan, dan pemecahan masalah. Ilmu sosiologi juga berperan dalam mengamati dan mengatasi masalah-masalah sosial yang sering terjadi di lingkungan masyarakat sekitar.
Secara umum, objek kajian sosiologi dibedakan menjadi objek material dan objek fisik. Objek material berkaitan dengan kehidupan sosial, gejala-gejala dan proses hubungan antara manusia. Sedangkan objek formal berfokus pada manusia sebagai makhluk sosial atau masyarakat. Selain itu ada juga objek budaya dan objek agama.
Sebagai cabang ilmu pengetahuan, sosiologi memiliki beberapa karakteristik tertentu. Hal ini berkaitan dengan pola studi sosiologi itu sendiri, serta kategori-kategori yang masuk dalam ilmu sosiologi. Misalnya saja, sosiologi bersifat emprisi yang berart teori yang dihasilkan harus berdasarkan observasi atau pengalaman.
Sifat-Sifat Sosiologi
Berikut merupakan beberapa karakteristik dan sifat-sifat ilmu sosiologi beserta penjelasannya lengkap.
1. Sosiologi adalah ilmu sosial
Sosiologi merupakan bagian dari ilmu sosial. Dengan kata lain, objek kajian sosiologi adalah mempelajari tentang masyarakat beserta tindakan dan tingkah lakunya. Selain itu juga dipelajari tentang hubungan antar individu dengan masyarakat.
2. Sosiologi mempelajari fakta sosial
Sosiologi merupakan ilmu yang kategoris, yakni mempelajari apa yang senyatanya terjadi dan bukan apa yang seharusnya terjadi. Sosiologi mempelajari fakta-fakta sosial yang telah terjadi, bukan sesuatu yang belum terjadi di masa mendatang.
3. Sosiologi adalah ilmu abstrak
Sosiologi merupakan ilmu pengetahuan yang abstrak, dan bukan ilmu yang konkret atau nyata. Sosiologi hanya menunjukan bentuk serta pola dari kejadian-kejadian di dalam lingkungan masyarakat. Dengan kata lain, sosiologi hanya berfokus pada pola-pola sosial yang mempengaruhi suatu kejadian atau tindakan masyarakat.
4. Sosiologi adalah ilmu murni dan terapan
Ilmu sosiologi bisa berperan sebagai ilmu murni atau ilmu terapan juga. Ilmu murni maksudnya teori-teori sosiologi hanya digunakan sebagai pengembangan ilmu saja. Kemudian jika teori tersebut diterapkan langsung pada tatanan masyarakat, maka berubah menjadi ilmu terapan.
5. Sosiologi menghasilkan pengertian umum
Sosiologi memiliki tujuan guna menghasilkan pengertian serta beragam pola yang umum pada interaksi manusia. Pengertian-pengertian yang dihasilkan dalam ilmu sosiologi umumnya menjadi prinisp dan hukum-hukum sosial yang diakui dan diterapkan langsung.
6. Sosiologi bersifat empiris dan rasional
Sosiologi bersifat empiris dan rasional. Maksud dari empiris adalah kesimpulan pada teori sosiologi didasarkan pada hasil observasi atau pengalaman, bukan asal-asalan. Sementara rasional berarti teori yang dihasilkan bersifat logis dan dapat diterima oleh akal manusia.
Ciri-Ciri Sosiologi
Berikut akan dibahas mengenai apa saja ciri-ciri sosiologi sebagai ilmu pengetahuan beserta pengertiannya.
1. Empiris
Sosiologi bersifat empiris, yang berarti ilmu sosiologi didasarkan pada observasi terhadap kenyataan menggunakan akal sehat manusia, sehingga hasilnya tidak bersifat spekulatif atau menduga-duga.
2. Teoritis
Sosiologi bersifat teoritis, yang berarti sosiologi sebagai ilmu pengetahuan yang disusun berdasarkan data, observasi konkret dan kajian sistematis dari hasil pengamatan empiris.
3. Kumulatif
Sosiologi bersifat kumulatif, yang berarti sosiologi adalah sebuah cabang ilmu pengetahuan yang disusun berdasarkan teori-teori yang sudah ada dan dikembangkan sebelumnya
4. Non-Etis
Sosiologi bersifat non-etis, yang berarti sosiologi membahas suatu permasalahan sosial tanpa mempersoalkan nilainya, yaitu baik atau buruknya suatu persoalan yang dibahas.
Nah itulah pembahasan mengenai sifat-sifat dan ciri-ciri sosiologi beserta karakteristiknya sebagai cabang ilmu pengetahuan secara umum. Semoga bisa menambah ilmu pengetahuan di bidang sosiologi.
Facebook Tweet Whatsapp